DEFINISI
Peradangan saluran nafas besar, yang termasuk trakea, bronkus ukuran besar dan sedang.
DIAGNOSIS
1. Demam37,8-39C (jarang tinggi)
2. Batuk, mula-mula kering kemudian dapat menjadi berdahak, pada anak besar sering purulen
3. Nyeri dada waktu batuk bila batuknya berat
4. Gejala rinitis sebagai manifestasi pengiring
5. Faring hiperemis bisa juga tampak
TATALAKSANA
Penderita tidak perlu dirawat inap, kecuali ada indikasi seperti dehidrasi atau ada reaksi penyempitan bronkus (bronkitis asmatis).
1. Analgetik-antipiretik parasetamol 10mg/ kgBB/ kali.
2. Antitusif untuk batuk non produktif yang mengganggu : dekstrometorfan 1 mg/kgBB/ hari (3 dosis).
3. Antibiotik diberikan jika ada bukti infeksi bakterial
4. Ekspektoran untuk batuk berdahak misal ambroxol 0,5-1,5 mg/ kgBB/ hari, glyceril guaiakolat (GG)50mg/kali (3 kali sehari)
5. Mukolitik fisioterapi pada batuk yang produktif (taping/ menepuk daerah punggung)
Bronkitis, Anak, BB 25 kg
R/ ambroxol tab mg 30 no X
S 3 d. d. tab½
R/ parasetamol tab mg 250 no XV
S 3 d. d. tab I
0 komentar:
Posting Komentar